Read more: http://www.rayhanzhampiet.com/2013/05/Cara-Membuat-Widget-Popular-Post-Warna-Warni-Pelangi.html#ixzz2V6zyjO3O

Selasa, 01 Januari 2013

Abu Hurairah r.a. berkata:  Nabi saw. bersabda:  Tidak akan tiba hari kiamat sehingga matahari terbit dari barat, maka bila matahari telah terbit dari barat, dan orang-orangpun melihatnya, segera mereka beriman semuanya, pada saat itu tidak berguna iman yang baru, jika dahulunya mereka tidak beriman. Kemudian Nabi saw. membaca ayat 158 surat Al-An’am: “Pada hari tibanya salah satu ayat (bukti) yang telah ditentukan oleh Tuhanmu, maka tidak akan berguna iman yang baru bagi orangnya jika dahulunya mereka tidak beriman“.  (Bukhari, Muslim).

surat al ashr
 
وَالْعَصْرِ 
إِنَّ الإنْسَانَ لَفِي خُسْرٍ
إِلا الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ

 Artinya:
1. demi masa.
2. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian,
3. kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.

penyesalan tak harus diratapi

penyesalan adalah sesuatu perkara yang sudah terjadi dimasa yang takan mungkin lagi dapat kembali pada masa yang telah terlewati, penyesalan berada pada akhir kejadian....

 begitu banyak penyesalan yang terjadi pada setiap akhir kejadian, jangan ditanya kenapa karena memang begitulah penyesalan,...

tiadalah berguna menyesali diri dengan ratapan dan tangisan karena akan membawa diri pada kematian yang tidak seharusnya terjadi,....

akhirilah penyesalan dengan cara islami yaitu bertobat, dengan mengembalikan diri dan menyadari diri bahwa setiap kejadian adalah kehendak yang maha kuasa, dari itulah marilah akhiri penyesalan dengan cara mengembalikan diri pada yang maha berkuasa atas segala sesuatu yaitu dengan cara bertobat...

katakanlah... 
 berat terasa langkah kaki yang memanggul beban yang berat begitu lambat dan berkeringat namun bila perlahan-lahan mulai melepaskan beban yang dipikul langkah kaki pun perlahan mulai ringan begitulah gambaran langkah kaki seorang pendosa yang memulai diri nya untuk bertobat, dikarenakan kebiasaan yang harus di ubahnya 180 derajat tiadalah mudah bagi orang yang masih diliputi kebiasaan yang lama namun tiada lain hanya tekad dan kemaun nya lah yang dapat membawa diri nya pada jalan yang ditujuh...

super hero


 jadikanlah diri sebagai super hero nya diri untuk diri sendiri, super hero adalah sang penyelamat dan pembela kebenaran, lalu adakah pembelaan diri setelah kematian..?? jawabannya ada di saat masih hidup di dunia, bela lah diri dengan cara mengerjakan segala yang harus dikerjakan dan bela lah diri dengan memaksakan diri kearah yang sebenarnya, karena setelah kematian hanyalah amal soleh yang dapat membela diri dari segala siksaan, jadikan lah diri sebagai super hero nya diri untuk diri sendiri semoga bisa membawa diri pada kehidupan keluarga yang baik dan kehidupan bermasyarakat yang baik,...

setelah menulis ini pun a'joe masih terus belajar menjadi super hero nya diri untuk diri sendiri, berat memang berat tapi memang begitulah peranan sebagai super hero apa lagi super hero nya diri untuk diri sendiri, allahuma solli ala muhammad wa ala ali muhammad.... semoga tiada kata penyesalan untuk a'joe dan kita semua, amin....

Categories:

0 komentar:

Posting Komentar

gunakan kata-kata yang baik dan sopan ya....

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!